Sunday, April 3, 2016

Gua Lawa Purbalingga


Gua Lawa Purbalingga merupakan sebuah objek wisata gua yang ada di Kabupaten purbalingga . Terletak di Desa Siwarak, Kecamatan Karangreja. Jarak yang ditempuh dari Pusat Kota Purbalingga kurang lebih 27 KM. Gua Lawa merupakan proses alam yang terdiri dari batuan kapur dan berada dilereng bukit. Gua Lawa terbentuk dari lava pegunungan aktif yang meleleh serta mengalami pembentukan seperti gua yang terjadi ratusan tahun yang lalu.
  
Lokasi obyek seluas 11 hektar dan berada di sisi timur Gunung Slamet ini memang dilengkapi dengan fasilitas bermain anak-anak, taman 'kenangan' bagi remaja, dan panggung terbuka. Ada juga beberapa patung badak dan kura-kura dengan ukuran raksasa.Beberapa tahun lalu, Gua Lawa bahkan dilengkapi dengan sebuah kebun binatang mini yang menampung sejumlah jenis satwa. Sekarang, pengunjung tak bisa lagi menyaksikan berbagai satwa di sana.Di samping biaya pemeliharaan yang tinggi,kurangnya rasa memiliki di kalangan warga juga menjadi kendala utama untuk bisa mempertahankannya.
 
Suasana teduh sangat terasa di lokasi bermain anak dan taman kenangan. Banyak pohon pinus yang sudah mulai besar. Di samping untuk kesejukan, pohon-pohon juga berfungsi menampung kadar air dalam tanah. Gua Lawa berjarak sekitar 25 km di sisi utara pusat kota Purbalingga.  

Bisa ditempuh selama satu jam dengan melewati jalan menanjak dan berkelok. Untuk mencapai tempat yang indah itu, tersedia cukup banyak kendaraan umum. Perjalanan juga bisa dilakukan dari kota Purwokerto melewati wanawisata dengan rimbunan pepohonan.

No comments:
Write comments